Masigab dan Komunitas Brebes Bagikan santunan 500 Anak Yatim dan Dhuafa

Brebes, (Cbmnews.net) – Sebanyak 500 Anak Yatim dan Duafa dari 10 Desa di Kecamatan Jatibarang Kabupaten Brebes mendapatkan santunan dari paguyuban Majelis Silaturahmi Warga Brebes (Masigab) dan Komunitas Brebes Berbagi di Yayasan Raudhatut thalabah desa kedung tukang Kec jatibarang , Jumat (1/6).
Kegiatan yang pertama kalinya ini di adakan di hadiri oleh Syekh Soleh Basalamah sebagai pengisi tausiyah, Ketua umum Masigab, Kepala Desa Kedung Tukang dan Rengasbandung, Pengurus Yayasan Raudhatut Thalabah, para relawan Brebes Berbagi, dan Pengurus Masigab
Ketua Umum, Toto Carto, dalam sambutannya mengapresiasi kepada relawan Brebes Berbagi yang telah menyelenggarakan kegiatan ini dengan pengurus masigab sehingga selama 1 bulan lebih persiapan bisa terealisasikan.
” Sebelumnya atas nama pengurus yayasan dan masigab mengucapkan terima kasih atas semangatnya bisa terselenggaranya kegiatan ini dengan meriah dan sukses. Harapannya, kegiatan yang baru pertama kali di galakan ini bisa terus di lakukan dengan kontinue,” katanya.
Semoga santunan ini, lanjut Toto, akan terus berkesinambungan dalam setiap momen, dan kami berharap para relawan Brebes Berbagi tidak cukup bergerak di momen puasa akan tetapi akan lebih di fokuskan menjadi komunitas kreatif remaja sebagai komunitas naungan Masigab sehingga kegiatan yang akan di laksanakan di Brebes bisa saling bersinergi.
” Yayasan Raudhatut Thalabah ini juga akan membuka Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan di peruntukan bagi anak yatim dan warga kurang mampu sehingga mereka bisa sekolah. Tahun ajaran baru akan membuka pendidikan untuk anak yatim secara gratis, mulai dari biaya gedung, pakaian dan lain-lain,” lanjutnya.
Kegiatan ini juga di isi oleh dongeng untuk anak anak yatim dan duafa oleh Kak Devi pendongeng asal Bumiayu, dan penyerahan santunan serta paket alat sekolah secara simbolis yang di lakukan oleh Ketua masigab dan koordinator relawan Brebes Berbagi kepada anak yatim dan duafa.
Sementara itu, Koordinator Relawan Brebes Berbagi. Gofur (24), mengungkapkan rasa bahagianya bisa berjuang untuk anak anak yatim duafa di momen bulan Ramadhan. ” Terima kasih para relawan dan Maisgab, acara yang di kemas bersama akhirnya bisa berjalan lancar dan sukses.” pungkasnya. (Raeko/LH)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama