Bupati Brebes Idza Priyanti : Brebes Kudu Resik


Rengaspendawa (cbm-news.com ) - Dalam rangka memperingati World Clean up Day 2021 atau hari Kebersihan Dunia yang dilaksanakan di TPS 3R Desa Rengaspendawa Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes, selasa (14/9).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Brebes, Idza Priyanti didampingi suami Kompol Warsidin, dan kepala OPD, Forkompincam serta Sumardi selaku Kepala Desa Rengaspendawa, BUMDes Rengaspendawa serta beberapa tamu undangan dari beberapa unsur yang mewakili.

Idza Priyanti dalam sambutannya, peringatan World Cleanup Day ini dipusatkan di TPS 3R BUMDes Rengaspendawa dan apresiasi kerja kerasnya yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Brebes bersama Pemerintah Desa Rengaspendawa sehingga kegiatan ini bisa berjalan lancar.

" Pemerintah Daerah sudah menginstruksikan agar desa-desa di kabupaten Brebes tanggap dalam menangani sampah yang saat ini di masa Pandemi malah meningkat," katanya.

Menurut Idza, pihaknya akan terus mendukung dan mendorong agar bukan hanya di Desa Rengaspendawa yang sudah melaksanakan proses pilah sampah dalam menyelesaikan soal ini, namun semua desa jua ikut fokus agar sampah benar-benar di selesaikan dengan baik.

" Harapan kami dengan proses pilah dan penyelesaian sampah yang baik maka masalah sampah saat ini bisa tertangani dengan baik dan bukan di peringatan hari kebersihan se dunia saja melainkan terus berkesinambungan," lanjut dia

Sementara itu, Sumardi, Kepala Desa Rengaspendawa menuturkan rasa hormat atas kehadiran bupati Brebes didampingi oleh suami dan beberapa kepala OPD untuk sama sama memeringati World Cleanup Day.

" Terimakasih kami sampaikan kepada Ibu Bupati atas kehadirannya,   kegiatan ini menjadi motivasi kami untuk terus berupaya dalam menyelesaikan masalah sampah di Desa Rengaspendawa," tuturnya.

Menurutnya, dalam pengolahan sampah di Desa Rengaspendawa, pemerintah desa bersama BUMDes Pandawa Jaya terus berinovasi dari proses pemilahan sampah saat ini.

" Dari sampah rumah tangga diproses pemilahan sampah dan yang organik diberikan untuk budidaya magot dan berharap agar Pemda terus mendukung program sampah di Desa kami," ungkapnya.

Kegiatan tersebut diawali dengan apel pagi, lalu penukaran sampah dengan bibit pohon dan dilanjutkan dengan melihat proses pemilihan sampah dan budidaya magot serta pembakaran sampah dan terakhir penamaan pohon di agrowisata Brebes serta penaburan benih ikan di sungai buatan yang ada di agrowisata BUMDes Rengaspendawa.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama